Cek Lagi Kado Valentine-mu! Jika Si Dia Memberikan Ini, Dia Pantas Kamu Pertahankan!

Bukan menjadi suatu rahasia bahwa Valetine’s Day merupakan sebuah momen untuk menyatakan kasih sayang kepada seseorang yang memang dicintai. Rasa kasih sayang ini bisa diwujudkan dengan banyak cara, salah satunya dengan memberikan kado istimewa berupa cokelat, kue, atau martabak. Kalau sudah begini, hati mana yang tidak akan melting dan terbang melayang dibuatnya. 

banner consideration shipping bg blue

Duh, jangan keburu melayang dan terbang dulu. Kado yang baik bisa membuktikan betapa dia serius untuk bersama dengan kamu. Sebaliknya, kado yang buruk membuat kamu harus berpikir ulang jika ingin bersama dengan dia. Kalau kamu saja saat ini tidak dia perhatikan, bagaimana dengan selanjutnya? 
Lalu, kado apa saja yang menunjukkan kalau si dia layak dipertahankan? Yuk, simak artikel berikut ini untuk mengetahui apakah si dia memang layak untuk kamu pertahankan! Check this out!

Dark Chocolate

Kamu jangan senang dulu jika mendapat cokelat dari si dia. Kamu perlu pastikan lagi apakah cokelat itu sehat untuk tubuh kamu atau tidak. Menurut Mayo Clinic, Dark Chocolate merupakan cokelat yang sehat untuk kamu konsumsi. Jenis cokelat ini mengandung flavanol yang merupakan antioksidan alami untuk mencegah kamu dari bahaya kanker. Selain itu, Dark Chocolate bermanfaat untuk menyehatkan jantung dan hati, serta meningkatkan kerja otak dan memori.
Jadi, jika kamu mendapatkan aneka varian Dark Chocolate dari si dia, ini bisa berarti kalau si dia perhatian terhadap kesehatan tubuhmu. Itulah sebabnya kamu harus bersyukur dan berharap bisa selalu bersama dia. 
Sebaliknya, jika kamu mendapatkan cokelat yang dijual di pasaran, kamu perlu pikir ulang lagi untuk bersama dengan dia. Cokelat pasaran mengandung banyak gula yang bisa membuat berat badanmu meningkat dan kamu semakin dekat dengan bahaya diabetes. Selain itu, beberapa cokelat pasaran mengandung pengawet dan pewarna yang berbahaya jika terlalu lama dikonsumsi karena dapat memicu kanker. 

Sandwich

Rasa kreatif di benak beberapa orang membuat Valentine’s Day semakin beragam dengan timbulnya kado-kado baru selain cokelat untuk diberikan, salah satunya sandwich. Makanan yang juga biasa disebut sebagai roti lapis ini bisa menjadi kado Valentine’s Day yang kreatif dan unik, apalagi jika dibuat dengan potongan roti berbentuk love dan sepucuk surat cinta. So Sweet!
Namun, kamu juga harus cermat dalam melihat isi dari sandwich yang diberikan oleh si dia. Sandwich alami dan baik untuk kesehatan tentunya bebas dari saus botolan yang dijual di pasaran karena mengandung bahan pengawet, perasa, atau pewarna buatan di dalamnya. 
Selain itu, bahan-bahan pembuatannya juga segar. Jika si dia memberikan kado unik dan kreatif ini sebagai makan siangmu, sudah pasti bahwa kamu harus mempertahankannya. Selain kreatif untuk membuatmu senang dan bahagia, ia juga memperhatikan kesehatan tubuhmu. 

banner consideration promotion bg blue

Popcorn

Makanan yang satu ini tentu kurang lazim untuk menjadi kado Valentine’s Day. Namun, bagaimana dengan tambahan tiket nonton film romantis di tempat duduk yang juga spesial? Wih, Valentine’s Day Goals banget!
Namun, kamu lagi-lagi harus cermat dalam menerima kado berupa makanan dari si dia karena kado makanan itu juga bisa berdampak pada kesehatanmu. Kamu bisa pastikan dari bentuk dan kemasan popcorn tersebut.
Jika popcorn itu adalah popcorn yang dijual di supermarket, sudah pasti tidak sehat karena bisa saja pengawet dan pewarna ditambahkan ke dalam makanan tersebut. Popcorn yang dijual di bioskop pun juga belum tentu sehat karena tinggi akan garam dan gula yang bisa memicu darah tinggi dan diabetes. Untuk itu, lebih baik membuat popcorn rumahan yang sudah terjamin kesehatannya.

Nasi Goreng + Telur Berbentuk Hati

Wah, siapa yang tidak mau jika dikirimkan kado Valentine’s Day ini di waktu makan siang? Ketika lapar melanda, kotak nasi goreng datang bersama sepucuk surat cinta yang kata-katanya buat kamu meleleh. Kalau begini, kamu bisa saja sulit berpaling ke lain hati. 
Nasi goreng memang sekilas nikmat dan aman, tapi perlu diperhatikan beberapa hal. Jika nasi goreng  dan telur goreng itu dimasak dengan minyak yang tak sehat, tentu dampaknya juga tak sehat untuk tubuh Anda. 
Minyak yang tidak sehat dapat menimbulkan banyak penyakit semisal kanker atau penyakit jantung. Untuk itu, kamu perlu memastikan bahwa si dia membeli atau memasak nasi goreng dan telur goreng ini dengan minyak yang sehat. Romantisnya bikin meleleh hati, perut kenyang, dan sehatmu juga terjaga. Kalau begini, si dia layak sekali untuk kamu pertahankan. 

Salad buah & Sayuran

Wah, kalau ini sih contoh kado Valentine’s Day yang paling oke! Satu box salad buah dan sayuran dapat memberikan energi dan juga asupan nutrisi untuk tubuh kamu. Vitamin dan mineral dalam buah dan sayuran dapat membantu mencerahkan kulit, menjaga kesehatan organ pencernaan, mengoptimalkan kerja otak, dan juga meningkatkan daya tahan tubuh. 
Jadi, siapapun yang memberikan makanan ini kepadamu, kamu tentu harus pastikan bahwa dia tidak kemana-mana karena selain romantis, dia juga memikirkan kesehatanmu yang jauh lebih penting dari apapun.

banner decision halal bebas pengawet kategori mie bg lime green

Valentine’s Day merupakan sebuah hari dimana banyak ungkapan kasih sayang dinyatakan. Banyak media dan cara untuk melakukannya, termasuk dengan memberikan kado berupa makanan kepada pasangan. 
Namun, mulailah melakukan Valentine’s Day sehat dengan memberikan atau mendapatkan kado makanan yang sehat dan bernutrisi untuk tubuh kamu. Dengan cara ini, kamu juga bisa memastikan apakah si dia layak kamu pertahankan atau tidak.  
Privacy Notice

Ikuti media sosial kami