6 Manfaat Mentimun Untuk Wajah dan Bisa Turunkan Kadar Gula

Tidak hanya bergizi dan segar saat dimakan, mentimun juga memiliki segudang manfaat lainnya untuk kulit wajah kamu. Salah satu cara untuk mendapatkan manfaat mentimun untuk wajah ini dengan menjadikannya masker. Hal ini termasuk cara yang terbilang mudah dan dipercaya sangat efektif untuk merawat kulit wajah. 

banner consideration shipping bg blue

Manfaat mentimun untuk wajah didapatkan karena bagian tengah timun mengandung banyak air, vitamin C, vitamin A, folat, dan asam kafeat yang memiliki sifat anti radang dan antioksidan. Kandungan tersebut bermanfaat untuk wajah kamu. Berikut ini adalah 6 manfaat mentimun untuk kesehatan dan kecantikan:

1. Mengatasi Mata Panda 

Manfaat mentimun yang pertama ini mungkin yang paling banyak diketahui untuk kulit wajah. Sebagian dari kamu pasti pernah meletakkan irisan mentimun di atas kelopak mata untuk mengatasi rasa lelah. Sebuah hasil penelitian menunjukkan, bahwa mentimun memiliki kemampuan untuk mengurangi kemerahan dan pembengkakan pada kulit karena adanya kandungan flavonoid dan antioksidan di dalamnya.
Dua kandungan tersebut bekerja dengan memberikan efek pendinginan untuk membantu mengecilkan pembuluh darah yang melebar yang khasiatnya tampilan membengkak akan berkurang. Tidak heran jika banyak wanita yang rutin menggunakan mentimun untuk menghilangkan mata panda ini.

2. Mengatasi Iritasi dan Kulit Terbakar

Terlalu lama berada di bawah sinar matahari akan menyebabkan rasa tidak nyaman di wajah, terutama di bagian pipi, hidung, dahi, dan dagu. Adanya kandungan mineral seperti kalium dan sulfat dalam  mentimun dapat menenangkan kondisi kulit yang terbakar matahari. Selain itu, efek dingin dari mentimun juga memiliki manfaat untuk mencegah peradangan dan mengurangi rasa sakit dan iritasi akibat sengatan panas matahari, ruam, dan gigitan serangga.

3. Mencegah Jerawat dan Pori-pori

Sel kulit mati dan kulit berminyak menjadi penyebab yang dapat menyumbat pori-pori dan menyebabkan jerawat di area wajah. Mentimun mengandung sedikit sifat astringen yang dapat membantu untuk mengecilkan pori-pori wajah. Cara penerapannya dengan menggunakan sari mentimun sebagai toner yang akan membersihkan noda-noda pemicu jerawat.

banner consideration promotion bg blue

4. Mencegah Penuaan Dini

Komponen antioksidan yang ada dalam mentimun, yaitu vitamin C dan asam folat memiliki manfaat yang dapat membantu mengurangi kerutan di wajah tanda penuaan. Hal ini karena vitamin C dalam mentimun tersebut berfungsi untuk merangsang pengembangan sel-sel baru dalam tubuh manusia termasuk sel-sel kulit. Sedangkan asam folatnya berfungsi untuk membantu melawan racun-racun dari lingkungan di sekitar yang bisa membuat wajah terlihat lelah. Ketika digabungkan, maka perpaduan manfaat keduanya akan membuat kulit wajah kamu terlihat lebih kencang dan lebih sehat.

5. Membantu Melembabkan Kulit

Sebanyak 96% kandungan mentimun adalah air. Hal ini tentu bisa bermanfaat untuk membantu melembabkan kulit kamu yang kering dan kusam. Namun, perlu diketahui bahwa air sendiri belum cukup untuk memenuhi nutrisi kulit agar menjadi lebih lembab.
Untuk merasakan manfaat ini, mentimun harus dicampur dengan bahan lain yang bersifat melembabkan, seperti madu dan aloe vera yang akan membantu kulit lebih lembab.

6. Mengatasi Kulit Berminyak

Untuk merasakan manfaat timun ini, caranya bersihkan, kupas, dan haluskan setengah buah mentimun. Kemudian masukkan satu sendok makan yoghurt tawar dan aduk sampai rata. Oleskan masker timun tersebut ke wajah dan biarkan selama 10 menit. Lalu bilas menggunakan air hangat.

7. Menurunkan Kadar Gula 

Selain untuk kecantikan, manfaat mentimun juga bisa dirasakan untuk penderita diabetes. Dengan konsumsi teratur, mentimun bisa membantu untuk menurunkan kadar gula darah pada penderita. Hal disebabkan adanya kadar indeks glikemik yang cukup tinggi pada sayur mentimun sehingga membuatnya bisa menurunkan kadar gula. 

banner decision halal bebas pengawet kategori mie bg lime green

Itulah manfaat mentimun untuk kecantikan dan kesehatan. Diharapkan dengan mengetahui berbagai manfaat ini kamu bisa mengkonsumsi timun dengan lebih sering lagi ya Lemonizen! 
Privacy Notice

Ikuti media sosial kami